APLIKASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU BERBASIS WEB PADA SMK NEGERI 2 KURIPAN

Authors

DOI:

https://doi.org/10.36595/misi.v2i2.100

Keywords:

information systems, PDB, UML

Abstract

SMKN 2 Kuripan Lombok barat NTB merupakan Sekolah menengah kejuruan dengan bidang keahlian teknologi. Jumlah pendaftar psereta didik baru tergolong banyak dengan jumlah pendaftar 300 (Tiga Ratus) pendaftar. Proses penerimaan siswa baru masih menggunakan konvensional yaitu menggunakan catatan pada buku besar dan pengelolaan data menggunakan aplikasi microsoft excel. Hal tersebut berdampak pada pemrosesan data dan pengumuman hasil seleksi yang lama. Untuk itu diperlukan sistem informasi yang dapat membantu dalam proses penerimaan siswa baru di SMK Negeri 2 Kuripan.

Pada penelitian ini dibangun aplikasi pendafataran peserta didik baru berbasis web. Alur dan data mengacu pada sistem konvensional yangsedang diterapkan. Metode pengumpulan data dilakukan observasi, wawancara, analisis, perancangan sistem dan pengujian. Perancangan menggunakan UML untuk menggambarkan alur penggunaan aplikasi, interface, dan struktur menu. Impelementasi aplikasi menerapkan code igniter sedangkan untuk menjalankan aplikasi menggunakan lokal hosting xampp.

Hasil pengujian menggunakan blak box menunjukkan bahwa aplikasi dapat berjalan sesuai kebutuhan yaitu dapat melakukan pendaftaran dengan form biodata dan pilihan jurusan, data peserta didik tersimpan di database, pengelolaan seleksi serta menampilkan pengumuman hasil seleksi. Aplikasi dapat menghasilkan dokumen cetak beberapa form untuk kebutuhan arsip dokumen.

References

M. K. Ir. Yuni Sugiarti, Analisis & Perancangan UML (Unified Modeling Language) Generated VB.6. 2013.
Sholihin, Miftahus, and Siti Mujilahwati. "Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru Berbasis Web (Online) Di SMK Muhammadiyah 7 Kedungpring Lamongan."
Jurnal Teknika.(Online) 6.1 (2014).
Apriani, Mrs, and Sandi Justitia Putra. "DESAIN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU BERBASIS WEB." SINTESA (2018).
Zein, Ahmad Syafii, and Eka Mala Sari. "PENGEMBANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU BERBASIS WEB DI SMA 1 ANNUQAYAH SUMENEP." Edutic-Scientific Journal of Informatics Education 4.2 (2018).
Rahman, Dedi Setia, and Bahar Bahar. "Model Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Pada Madrasah Aliyah Negeri Berbasis Web." JUTISI: Jurnal Ilmiah Teknik Informatika dan Sistem Informasi 5.3 (2017).
Al, Nurul Azizah Yaoma Ramadhani-SMK, and Irsyad Tegal. "Pembangunan Sistem Informasi Penerimaan Siswa Baru Di Sekolah Menengah Kejuruan Al-Irsyad Tegal." Speed-Sentra Penelitian Engineering dan Edukasi 3.3 (2011).
Wahyudi, Heri. "Perancangan Sistem Informasi Penyaringan Siswa Baru SMU Menggunakan PHP Dan Mysql." Jurnal Computech & Bisnis 7.2 (2013): 84-95.
Gani, A., & Baye, W. (2018). Sistem Informasi Praktek Kerja Industri Pada SMK Islam Sirajul Huda Paok Dandak. Jurnal Manajemen Informatika dan Sistem Informasi, 1(1), 52
Lombok, K. I. S. (2015). Perencanaan Strategi Sistem Informasi Pendidikan Pada Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) Lombok. Bianglala Informatika, 3(2).
Imtihan, K., Hadawiyah, R., & Lombok, H. A. S. (2018). Sistem Informasi Penggajian Guru Honorer Menggunakan Konsep Agile Software Development dengan Metodologi Extreme Programming (XP) pada SMK Bangun Bangsa. IJNS-Indonesian Journal on Networking and Security, 7(2).
Haris, N., Imtihan, K., & Ashari, M. (2018). PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN DATA NILAI SISWA BERBASIS WEB DI SMKN 1 PRAYA. Jurnal Manajemen Informatika dan Sistem Informasi, 1(2), 55-61.

Downloads

Published

04-10-2019